Feeds:
Posts
Comments

Archive for February, 2010

Saat menyendiri, mengapa merasa sendiri dan sepi?
Siapa yang memilih untuk menyendiri? Siapa yang menyuruh?

Saat bercengkrama dengan orang lain, mengapa merasa ramai dan bising?
Siapa yang memilih untuk bercengkrama? Siapa yang menyuruh?

Saat mendapat masalah, mengapa menangis?
Siapa yang memilih untuk merangkul masalah? Siapa yang menyuruh?

Saat mendapat pujian, mengapa senang dan menjadi “tinggi”?
Siapa yang memilih untuk dipuji? Siapa yang menyuruh?

Saat kita sangat dekat dengan Tuhan dalam doa, mengapa kita merasa tenang?
Siapa yang memilih untuk mendekat? Siapa yang menyuruh?

Itulah,,, Tuhan dengan sangat mudahnya membolak-balikan hati.
Untuk apa? Wahai manusia, berfikirlah…!!!!

Tuhan sangat dekat dengan kita, Dia-lah yang membuat kita tenang dan berani menghadapi apapun.
Allah SWT, Tuhan-ku. The one n only, no other!

By: Meyta
Wed 24 Feb 2010,  00.23 WIB

Read Full Post »

Nol vs Kosong

Teman,,,
coba deh kalian renungkan angka “0”. Biasanya, kebanyakan orang menyebutnya dengan “kosong”.

Contohnya dalam menyebutkan nomor hape, kebanyakan orang bilang “kosong” untuk angka terdepan dan angka “0” di belakangnya (jika ada). Aku tuh risih banget kalo ada yang menyebut angka nol dengan kosong.  >_<

Ada suatu hal yang SANGAT MENARIK waktu aku duduk di bangku SMP. Guruku, saat itu Pak Kisro, adalah guru yang katanya killer dalam mengajar matematika. Oya, aku dulu di SMP 1 Purwokerto. Sebenernya bukan Pak Kisro yang killer, tapi murid”nya yang bikin beliau jadi killer. Hahahaha… 😉

Ini yang beliau ajarkan tentang Nol vs Kosong

Tolong kalian simak ini:

  1. { }
  2. {0}

Pada materi matematika tentang Himpunan, tentu kedua hal itu JELAS BERBEDA..!!

Poin 1 akan dibaca “himpunan kosong”  sedangkan poin 2 memiliki anggota himpunan yaitu angka “nol“.

Coba kalian renungkan, beda gak? Ato mungkin,, mudeng gak?? Hehehehe… Becanda!!

Itu dari guruku, sekarang ini dari aku sendiri:

  1. Kalo pas ujian suatu mata pelajaran dan jawaban kita gak ada yang bener satupun, maka nilai kita NOL atau KOSONG? NOL itu memiliki nilai lho ya, yaitu bilangan bulat terkecil. Kalo KOSONG itu berarti TIDAK BERISI.
  2. Rumah yang gak ada penghuninya, maka kita katakan rumah itu KOSONG atau rumah itu NOL?

Sebenernya posting-ku kali ini udah pengin aku tulis sejak lama. Kenapa?? Karena teman” sering salah menyebut ato menempatkan NOL dan KOSONG.
Membiasakan diri dengan sesuatu yang benar gak ada ruginya kok!!

Teman, NOL berbeda dengan KOSONG.

Nol itu bernilai “nol”, sedangkan kosong itu mengartikan “tidak berisi” dan ia bukan angka.

Semoga bermanfaat, amien..

Regards, Meyta ^_^

Read Full Post »

Sudah diatur!!

Februari 2010 …

Wah,, aku mau nulis lagi. Hmm,, gak tau kenapa akhir” ini aku agak melow… Yang tadinya ‘cewe perkasa’ jadi ‘cewe perasa’, hahahaha.. 😀

Teman, kalian pasti sering dengar orang” menceritakan sesuatu yang tidak sengaja mereka alami dengan menggunakan kata” ‘kebetulan, ndilalah, gak sengaja, tau”, kebeneran (dsb..)” sebagai ungkapan bahwa apa yang mereka alami adalah sebuah ‘KEBETULAN’ semata. Mereka merasa seperti itu karena yang mereka alami benar” diluar rencana.

Kalo menurutku, GAK ADA KEBETULAN.. Sebenarnya semua sudah diatur oleh Tuhan Yang Maha Essa, Allah SWT.

Tapi,,, karena memang bukan manusia yang merencanakan, maka kebanyakan dari kita menyebutnya sebagai ‘kebetulan’.

Kalo kita bisa lebih arif (bahasaku gaya pisan euy!!), sebenarnya semua kejadian yang kita alami tiap hari merupakan pelajaran, teguran, bingkai hikmah yang Allah SWT kirim supaya kita mau berfikir dan senantiasa memperbaiki diri; anytime, anywhere …  [sebenernya aku juga heran kok bisa aku nulis kaya gitu! Eeeeiiitttss,, GAK ADA KEBETULAN..!!].

Aku pernah nyoba dalam sehari tu berfikir ‘GAK ADA KEBETULAN’, jadi bener” dalam sehari itu semua yang aku alami aku coba kaji artinya. Beneran deh,, AMAZING!! Aku coba mengaitkan sisi positif n negatif, men-zero-kan diri,, beneran deh, hasilnya bener” adeeemmm… Nyeeeessssss.. ^_^

Sayangnya, aku teramat sangat moody!! Bisa aja sekarang mood-ku lagi bagus, sedetik kemudian langsung bad mood tanpa sebab terus semua jadi kacau! (Itu gak bohong, BENAR PERNAH TERJADI..!!). Dan,, itu bukan sebuah kebetulan semata. Pasti ada ‘sesuatu’ di baliknya, tapi belum tahu apa…

Coba deh, apakah sebuah kebetulan:

  1. bumi berputar dari timur ke barat?
  2. terbentuk 5 benua di dunia?
  3. ada berbagai kepercayaan di dunia?
  4. Dinosaurus punah?
  5. lempeng bumi bergerak?
  6. dan kejadian” lainnya… (coba Kamu renungkan kejadian yang menimpamu hari ini, cari kaitannya dengan dirimu sendiri, baik positif maupun negatifnya).

Aneh juga seorang yang ‘moody’ nulis artikel bebas kaya gini, hehehehehehehe… 😉

Moga bermanfaat ya …. ^_^

Regards,

Meyta

Read Full Post »